Kunjungan PKL Jurusan ITP Juli-Agustus 2017

Sabtu, 16 September 2017 04:52 WIB   Program Studi Teknologi Pangan

Praktek Kerja Lapang (PKL) merupakan salah satu mata kuliah wajib untuk mahasiswa jurusan ITP. Mata kuliah ini diadakan sebagai salah satu bentuk nyata untuk mensinergi materi perkuliahan dengan keadaaan nyata di lapangan/ industri.

Pada agendanya, Kunjungan PKL digunakan sebagai kesempatan untuk menjalin dan menjaga hubungan kerjasama antara jurusan ITP UMM dengan stake holder dari industri yang bersangkutan. PKL juga digunakan sebagai bertukar pikiran (saran dan kritik) dari stake holder (industri) untuk meningkatkan keterampilan dan wawasan mahasiswa.

Berikut ini merupakan beberapa hasil kunjungan PKL mahasiswa jurusan ITP pada bulan Juli-Agustus 2017.

 

Ibu Rista Anggriani, STP, MP, MSc

pada Kunjungan PKL ke PT. SMART (Surabaya)

 

PT SMART (Sinar Mas Agrikultur) Tbkmerupakan salah satu perusahaan publik produk konsumen berbasis kelapa sawit yang terintegrasi dan terkemuka di Indonesia yang berkomitmen pada produksi minyak sawit yang berkelanjutan. Selain minyak curah dan industri, produk turunan SMART juga dipasarkan dengan berbagai merek seperti Filma dan Kunci Mas.  Saat ini, merek-merek tersebut diakui kualitasnya dan memiliki pangsa pasar yang signifikan di segmennya masing-masing di Indonesia. 

 

Ibu Rista Anggriani, STP, MP, MScpada Kunjungan PKL

PT. Bogasari Flour Mills (Surabaya)

 

PT. Bogasari Flour Millsadalah produsen tepung terigu di Indonesia dengan kapasitas produksi sebesar 3,6 juta ton per tahun, terbesar di dunia dalam satu lokasi. Selama hampir tiga dekade, Bogasari telah melayani kebutuhan pangan masyarakat Indonesia dengan tiga merek tepung terigunya  yang sudah dikenal luas yaitu Cakra Kembar, Kunci Biru dan Segitiga Biru. Ketiga jenis produk ini digunakan secara luas oleh industri mie, roti, biskuit; baik yang berskala besar dan kecil serta rumah tangga. Di samping itu, Bogasari juga menghasilkan produk sampingan (by product) berupa bran, pollard untuk koperasi dan industri makanan ternak, dan tepung industri untuk industri kayu lapis.

 

Ibu Rista Anggriani, STP, MP, MScpada Kunjungan

PT. Java Biocolloid (Surabaya)

 

PT. Java Biocolloid, merupakan anak usaha Hakiki Donarta Group. PT. Java Bilocolloid khusus memproduksi hydrocolloids yang diambil dari rumput laut dan bahan tanaman lain. Saat ini, Java Biocolloid memiliki pabrik pengolahan rumput laut di Pasuruan, Jawa Timur dengan kapasitas produksi 8.000 metrik ton (MT) per tahun agar-agar dan 3.000 MT per tahun produk karaginan. Selain agar-agar dan karaginan, perusahaan ini juga mengembangkan JB stabilizer Series untuk stabilisator bahan pangan. Hakiki Donarta adalah perusahaan yang bergerak dalam kegiatan distribusi produk makanan. Berbasis di Surabaya, perusahaan itu memiliki produk makanan dengan beberapa merek, antara lain Lankrone, Muhlenchemie, Symrise dan Pak Maya.

 

Ibu Sri Winarsih, STP, MPpada Kunjungan PKL PG. Lestari (Nganjuk)

 

PG. (Pabrik Gula) Lestarimerupakan pabrik gula yang berada di bawah naungan perusahaan gula PT. Perkebunan Nusantara X (Persero) yang merupakan kantor direksi sekaligus kantor pusat pengendalian dari Pabrik Gula Lestari. Pada saat ini areal tanaman Pabrik Gula Lestari terletak di empat kabupaten yaitu : Kediri, Nganjuk, Tuban dan Bojonegoro yang terbagi ke dalam beberapa wilayah kerja.

 

Bapak Dr. Ir. Damat, MP pada Kunjungan PKL Kampung Coklat (Blitar)

 

Kampung Coklatmerupakan wisata edukasi yang mengusung coklat sebagai daya tarik andalannya. Berbagai bentuk pemanfaatan coklat dapat kita pelajari di sini, mulai dari pembibitan tanaman kakao, pengolahan biji kakao menjadi coklat, hingga pengolahan coklat menjadi berbagai macam bentuk olahan.(vrt)

 

Shared: