Prodi Teknologi Pangan, Fakultas Pertanian-Peternakan, Universitas Muhammadiyah Malang telah membuka Pendaftaran bagi Mahasiswa Baru untuk Tahun Angkatan 2021.
Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun 2021/2022 UMM, telah dibuka sampai tanggal 15 Agustus 2021. Informasi pendaftaran dapat dilihat melalui website pmb.umm.ac.id atau sosmed @ummcampus dan @pmb_umm
Program Studi Teknologi Pangan (TP) dikembangkan berbasis ilmu dan teknologi di bidang pengolahan pangan, penanganan hasil pertanian, perbaikan gizi dan kewirausahaan. Mahasiswa TP diarahkan mampu menguasai pengetahuan tentang analisa pangan, pengendalian proses, keamanan pangan, sifat fisik dan kimia pangan, selama penanganan bahan mentah, proses pengolahan, pengawetan, penyimpanan dan pemasaran sehingga menjadi produksi yang berkualitas (bergizi, sehat, aman dan halal). Mahasiswa juga dibekali pengetahuan tentang pengembangan produk sesuai dengan kebutuhan konsumen, seperti produk kaya antioksidan, berserat tinggi, pangan fungsional dan lain-lain yang bernilai ekonomi tinggi.